Selasa, 04 Mei 2010

Saham Terpuruk, IHSG Dekati 2.900

Saham-saham pada awal perdagangan di Bursa Efek Indonesia Rabu (5/5/2010) pagi langsung terpuruk di zona merah, mengikuti merahnya Wall Street. Indeks Harga Saham Gabungan pun kembali mendekati level 2.900.

Dalam beberapa menit sesi pertama dibuka, IHSG langsung melorot 54,71 poin menjadi 2.904,303. Emiten dari sektor perbankam, konstruksi dan komoditas menjadi pemberat indeks di jalur negatif.

Kemarin, IHSG sempat melesat mendekati level 3.000, akhirnya IHSG justru ditutup melemah tipis menyusul aksi jual terhadap saham bluechip. Disebutkan analis riset Panin Sekuritas Purwoko Sartono, Gain yang terjadi pada sesi 1 perdagangan terhapus oleh sentimen negatif dari melemahnya pembukaan bursa Eropa serta harga komoditas.

"Kami memproyeksikan untuk jangka pendek perdagangan masih cenderung volatile. Hari ini IHSG diperkirakan akan bergerak pada kisaran support-resistance 2.920-2.982," sebut.


DIPOSTKAN OLEH SHOWROOM CAHAYA INTAN MOTOR


cahayaintan1@yahoo.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar