Selasa, 27 April 2010

Apple Beli Instrinsity, Produsen Cip Kecepatan Tinggi

Bukan ARM melainkan Intrinsity, perusahaan cip kecepatan tinggi, yang ternyata diakuisisi Apple. Pembelian tersebut sudah dilakukan Maret 2010 lalu namun Apple baru mengungkapkannya Selasa (27/4/2010) seperti dilaporkan the New York Times. Kabar tersebut bocor setelah beberapa insinyur Intrinsity ketahuan mengubah status pekerjaannya menjadi karyawan Apple.

Instrinsity merupakan perusahaan kecil di Austin, Texas yang memproduksi cip yang banyak dipakai di ponsel dengan kualitas sekelas cip komputer. Ini merupakan perusahaan cip kedua yang diambil alih Apple setelah PA Semiconductor pada tahun 2008. Nilai akuisisinya dilaporkan 121 juta dollar AS meski belum diklarifikasi Apple.

Terobosan teknologi yang dikembangkan Intrinsity kelihatannya yang membuat Apple kepincut. Instrinsity berhasil merekayasa prosesor standar yang biasanya bekerja paling tinggi 650 MHz menjadi 1000 MHz (1 GHz). Intrinsity bisa dikatakan pahlawan Apple yang telah berhasil menghadirkna prosesor Apple A4 dengan kecepatan sebesar itu.

Cip Apple A4 yang merupakan hasil pengembangan PA Semiconductor setelah bergabung ke Apple memiliki kecepatan 1 GHz berkat kerja sama Intrinsity dan Samsung. Apple A4 kabarnya memang diproduksi oleh Samsung. Dengan akuisisi tersebut, setidaknya Apple menguasai 350 MHz dengan teknologi miliknya sendiri dan peluangnay untuk mendongkrak kecepatan lebih tinggi lagi semakin percaya diri.




DIPOSTKAN OLEH SHOWROOM CAHAYA INTAN MOTOR


www.cahayaintanmotor.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar