Selasa, 27 April 2010

Porsche Terpaksa "Recall" 11.324" Panamera

Pertengahan April lalu, Porsche melaklukan recall 640 unit terhadap tiga model mewahnya, yakni Panamera S, Panamera 4S dan Panamera Turbo. Permasalahnnya, karena posisi sabuk pengaman yang kurang sempurna.

Ternyata, pabrikan mobil Jerman itu kembali mengumumkan recall kembali. Seperti dikutip autoevolution, Selasa (27/4/2010), produk yang terkena masih sama, yakni Panamera, hanya jumlahnya mencapai 11.324 unit yang tersebar dari seluruh dunia.

Penyakitnya masih sama, soal seatbelt (sabuk pengaman). Namun setelah dilakukan pemeriksaan dan pengujian, pemicunya gerak dari sabuk tersebut yang tidak maksimal. Jadi, ketika posisi penumpang maju ke depan, tali pengaman terkunci.

Kondisi ini sangat membahayakan jiwa ketika terjadi kecelakaan. Sabuk pengaman yang seharusnya menjaga badan terdorong, tapi karena tidak bekerja, justru mempercepat hilangnya nyawa.

Juru bicara Porsche mengatakan, peringatan lebih awal dan menambahkan elemen keselamatan merupakan langkah yang tepat. Dan mobil-mobil siap diperbaiki mulai saat ini.

Pemanggilan untuk perbaikan ini tidak akan menguras kantong Porsche cukup banyak. Juga bagi pemilik Panamera, karena untuk perbaikan tidak dikenakan biaya. Dan perebaikan memakan waktu 15 menit tiap mobil.

Sekadar informasi, Panamera diperkenalkan April 2009 dan pasarnya cukup baik, terutama di Amerika utara. Pertengahan April ini, Porsche China merecall 640 Panamera dengan isu yang sama. Setelah itu, menyusul Porsche Panamera di Amerika juga terkena yang jumlahnya 3.176 unit. Sampai akhirnya, pabrikan di Jerman memutuskan merecall semuanya.


DIPOSTKAN OLEH SHOWROOM CAHAYA INTAN MOTOR


www.cahayaintanmotor.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar