Senin, 26 April 2010

Cara Budi Menyetir Irit Mitsubishi Pajero Sport

Mitsubishi menggelar kegiatan Pejero Sport Family Adventure, 27-28 Maret, di Surabaya, Jawa Timur. Satu satu acaranya adalah kompetisi irit bahan bakar. Dari 50 lebih kendaraan peserta, panitia menetapkan 10 kendaraan yang semuanya masuk dalam satu kelompok dengan rute Surabaya-Malang.

Pemenang teririt diraih Budi dari Surabaya dengan hasil terbaik 1 liter untuk menempuh 15,503 km. Pengusaha suku cadang kampas kopling ini membeberkan kesuksesannya seperti dituturkan di bawah ini.

1. Selama perjalanan sejauh 90 km, ia menjaga putaran mesin tidak lebih dari 2.000 rpm.

2. Saat mau jalan setelah mobil berhenti, misalnya karena lalu lintas macet, ia hanya melepas pedal rem. Begitu mobil sudah bergerak, barulah pedal gas ditekan secara perlahan.

3. Karena dikawal oleh PJR dan kecepatan mobil 60 km/jam, maka dia berupaya agar putaran mesin ada pada 1.300 rpm.

4. AC diset pada pilihan normal bukan bekerja secara otomatis. Selain itu, temperaturnya diposisikan pada 25 derajat celsius. "Ini cukup untuk mengusir embun dan kalau di bawah itu sedikit mengganggu kerja mesin," ungkapnya.DIPOSTKAN OLEH SHOWROOM CAHAYA INTAN MOTOR
DIPOSTKAN OLEH SHOWROOM CAHAYA INTAN MOTOR

DIPOSTKAN OLEH SHOWROOM CAHAYA INTAN MOTOR


www.cahayaintanmotor.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar